PANGKALPINANG – Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang ada di Kota Pangkalpinang mendapat kunjungan Pejabat (Pj) Walikota Pangkalpinang, tak terkecuali SMP Negeri 5 Kota Pangkalpinang, Jumat (19/7/24).
Dalam kunjungannya, Pj Walikota Pangkalpinang, Dra. Lusje Anneke Tabalujan, M.Pd, menyempatkan berdiskusi dengan para guru, staf dan murid di sekolah guna memahami kebutuhan dan tantangan yang dihadapi oleh SMP Negeri 5 Pangkalpinang yang meliputi berbagai aspek, termasuk fasilitas pendidikan, kurikulum, dan program pengembangan sekolah.
Pj Wako Lusje menegaskan komitmen Pemerintah Kota Pangkalpinang untuk terus mendukung pengembangan pendidikan di Kota Pangkalpinang, termasuk melalui alokasi anggaran yang tepat untuk SMP Negeri 5 Pangkalpinang.
“Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota untuk memastikan bahwa setiap sekolah di Kota Pangkalpinang memiliki lingkungan yang mendukung dan berkualitas untuk proses pembelajaran yang efektif,” tandasnya.
“Olahraga di SMP Negeri 5 juara di tingkat Kota Pangkalpinang, sekarang penyaluran dan pembiayaannya nanti bagaimana regulasinya di Dinas Pendidikan seperti apa untuk menunjangnya, kemudian peran orang tua juga penting untuk berperan dalam prestasi anak-anak,” sambungnya.
Di kesempatan yang sama, Kepala Sekolah SMP Negeri 5 Kota Pangkalpinang Vesty Verawaty Rajagukguk, mengapresiasi Pj Walikota Pangkalpinang yang telah menyempatkan diri untuk mengunjungi SMP Negeri 5.
“Kunjungan dari Ibu Pj Walikota hari ini ke SMP Negeri 5 kami merasa bangga dan mengapresiasinya karena meninjau langsung keadan sekolah kami,mungkin akan memberikan perhatian khusus dari Pemerintah Kota Pangkalpinang untuk SMP Negeri 5,” demikian apresiasi Vestiy Verawaty. (Red)