Dikonfirmasi Soal Nasib Pekerja PT MAS, Ketua DPRD Bangka Bungkam, Roslina: Nanti Saya Tanggapi Setelah RDP dengan Perusahaan Sawit

by -

BANGKA – Nasib puluhan pekerja yang belum diikut sertakan dalam program BPJS Ketenagakerjaan oleh PT MAS tampaknya kian Nelangsa. Pasalnya nasib yang dialami mereka tak sedikitpun menyentuh hati ketua DPRD Kabupaten Bangka.

Ketua DPRD Kabupaten Bangka, Jumadi atau yang biasa disapa Adok saat dikonfirmasi baik melalui pesan whatsapp maupun panggilan telepon, Adok tampaknya tak mau ambil pusing
perihal puluhan pekerja yang tak kunjung diikutsertakan dalam BPJS Ketenagakerjaan oleh perusahaan perkebunan sawit PT MAS yang disebut sebut milik anggota DPR RI, Rudianto Tjen.

Berbeda halnya dengan Roslina selaku Ketua Komisi 2 DPRD Bangka, meskipun belum memastikan kapan jadwal akan turun ke lapangan terkait nasib pekerja PT MAS. Roslina katakan pihaknya akan menanggapi perihal tersebut.

” Waalaikumsalam, nanti saya tanggapi ya setelah kawan-kawan dari Komisi 2 mengadakan RDP dengan perusahaan-perusahaan sawit untuk mendalami perizinan, plasma, kesejahteraan pekerjanya dan lain-lain,” jawab Roslina, Kamis(21/11/2024) kemarin.

Meski demikian, Roslina belum memastikan kapan RDP tersebut akan dilaksanakan namun menurutnya secepatnya akan diadakan RDP.
“Secepatnya, akan tetapi bukan bulan November. Karena bulan november belum masuk jadwal RDP dengan perusahaan sawit, dan sekira kami masih melengkapi datanya,” janji Roslina.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *