Ikuti Upacara Penurunan Bendera, PJ Wako Budi Utama Ungkapkan Kebanggaannya kepada Paskibraka Kota Pangkalpinang

by -

PANGKALPINANG – Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama ungkapkan kebanggaannya kepada Paskibraka Kota Pangkalpinang, ia sampaikan kala menghadiri penurunan bendera Merah Putih pada peringatan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang, Sabtu ( 17/8/2024 ).

“Alhamdulillah upacara penurunan bendera Merah Putih berjalan sukses sore ini. Keberhasilan kawan-kawan dan keberhasilan dari Pemerintah Kota Pangkalpinang serta masyarakat Kota Pangkalpinang. Kita bangga kepada mereka Paskibraka yang melakukan pengibaran penaikan maupun penurunan”, ungkap Budi Utama.

Budi Utama menuturkan, upacara dirgahayu Republik Indonesia ke-79 ini tentunya memiliki warna baru dan wajah baru dari Indonesia karena telah memiliki Ibu Kota Nusantara ( IKN ) dan juga transisi dari Presiden Jokowi ke Prabowo. Serta mampu dan bisa untuk memiliki wajah baru khususnya ibu kota Negara Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *