Pemprov Babel, Melalui Disperindag Babel Gelar Diseminasi Sistem Informasi Industri

by -

Selain itu, dapat penyebarluasan data atau informasi yang akurat, relevan dan dapat dipertanggungjawabkan, sebagai dasar pengaturan, pembinaan dan pengembangan industri yang dapat diakses oleh masyarakat dan pemangku kepentingan.

Sehingga nantinya, Data tersebut dapat menjadi acuan dalam pengambilan kebijakan yang lebih bermanfaat dan berpihak kepada pertumbuhan ekonomi masyarakat Bangka Belitung, khususnya di bidang perindustrian.

“akhirnya, kami pemerintah daerah akan terus berupaya seoptimal mungkin memberikan yang terbaik bagi pertumbuhan dan pengembangan industri Bangka Belitung, yang harapannya dapat meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat secara adil dan merata, ” Harap Kadis dalam acara tersebut.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Diseminasi SIINas Tri Susanyati menjelaskan, bahwa kegiatan Diseminasi Sistem Informasi Industri dilaksanakan selama satu hari, yaitu tanggal 17 Juli 2024, yang pesertanya 50 ASN yang berasal dari Provinsi, Kabupaten dan Kota Se-Babel, via zoom meeting.

Untuk mendukung kegiatan tersebut, pihaknya mengundang narasumber sebanyak tiga orang, yaitu Dewi Setiawati Pembina Industri Ahli Madya dari Pusdatin Kementerian Perindustrian Republik Indonesia dan Okta Rizal Statistisi Ahli Madya BPS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, serta Andy Yusfany Kepala Bidang Perekonomian dan SDA Bappeda Provinsi Bangka Belitung.

Dimana maksud dan tujuan dari kegiatan tersebut adalah memberikan pembekalan pengetahuan dan informasi terkait arah dan kebijakan pemerintah dalam pengembangan industri Bangka Belitung dan kaitannya dengan optimalisasi data melalui Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas) sebagai bentuk keberpihakan pemerintah kepada pelaku industri.(Rel).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *