FKB.COM, BANGKA SELATAN – Kondisi saat ini, wilayah Bangka Selatan sedang berada dimusim penghujan yang intensitasnya cukup tinggi bahkan sesekali disertai angin kencang. Hal ini tentu akan berpotensi menimbulkan genangan air, banjir dan pepohonan tumbang serta timbulnya penyakit.
Untuk itu, Plt. Kadis Kominfo Selaku Pejabat Pengelola Informasi Daerah (PPID) Kabupaten Bangka Selatan, Yuri Siswanto, S.ST., MM
menghimbau kepada masyarakat Bangka Selatan untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan tindakan pencegahan dirumah dan lingkungan masing-masing.