Sugeng Anak Mantan Wakil Bupati Bangka Dikabarkan Ditangkap Polisi

by -

FKB.COM, PANGKALPINANG – Ditreskrimsus Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dikabarkan menangkap Sugeng anak mantan Wakil Bupati Bangka Syahbuddin. Penangkapan Sugeng dikabarkan juga terkait dengan timah sebanyak delapan (8) ton di Batu Hitam Belinyu, Kabupaten Bangka.

“Ada penangkapan timah 8 ton di Batu Hitam. Anak (mantan-red) wakil Bupati Bangka. Namanya Sugeng,” kata sumber tertutup melalui pesan WhatsApp, Rabu (25/1/2024) malam.

“Sugeng ini dia nyalon jadi anggota dewan, tumben tidak ada berita,” tukasnya.

Terkait dengan hal ini, Kabid Humas Polda Babel, Kombes Pol Jojo Sutarjo menyatakan bahwa pihaknya telah merilis penangkapan timah di Batu Hitam atas nama Aris.

“Sugeng, tidak tahu, yang sudah dirilis itu di Batu Hitam nama Aris. Jangan salah,” ujar Jojo dihubungi melalui sambungan telpon, Kamis (25/1/2024).

Sementara itu, hingga berita ini ditayangkan, Dirkrimsus Polda Babel dan  Mantan Wakil Bupati Bangka Syahbuddin belum merespon konfirmasi media ini. (Red)