Hari Pertambangan dan Energi, Peran Strategis Timah sebagai Penggerak Ekonomi Nasional

by -

Tidak hanya berhenti pada praktik berkelanjutan, PT Timah juga terus berinovasi mengembangkan teknologi penambangan yang ramah lingkungan. Tak hanya itu, PT Timah juga mengembangkan hilirisasi timah yang selaras dengan Indonesia Emas 2045.

Kepala Bidang Komunikasi Perusahaan PT Timah, Anggi Siahaan mengatakan, PT Timah juga mendorong transparansi dan tata kelola yang baik dalam rantai pasok timah.

“Dalam peringatan Hari Pertambangan dan Energi ini, kita diingatkan bahwa sektor pertambangan, khususnya timah, masih akan terus menjadi andalan bagi Indonesia. Namun, dengan tantangan yang ada, perlu sinergi antara pemerintah, perusahaan, dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga keberlanjutan sektor ini,” kata Anggi.

PT Timah Tbk terus berkomitmen untuk berkontribusi pada pembangunan nasional, tidak hanya melalui produksi dan ekspor timah, menjaga keberlanjutan timah sebagai salah satu komoditas strategis milik Indonesia. (*)

Berikut Kontribusi Pajak dan PNBP PT Timah Tbk dalam Lima Tahun Terakhir

Tahun 2019: Rp1,2 triliun
Tahun 2020: Rp677,9 miliar
Tahun 2021: Rp776,657 miliar
Tahun 2022: Rp Rp1,51 Triliun
Tahun 2023: Rp888,729 miliar

Berikut Kontribusi Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan PT Timah Dalam Empat Tahun Terakhir
Tahun 2020: Rp59,58 Miliar
Tahun 2021: Rp54,30 Miliar
Tahun 2022: Rp33,1 Miliar
Tahun 2023: Rp31,79 Miliar.

Sumber: www.timah.com