Prosesi penghormatan dilakukan di rumah duka almahrhum, di mana jenazah disemayamkan sejenak sebelum disalatkan di Masjid Agung Sungailiat. Para hadirin memberikan doa dan penghormatan sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasa almarhum.
Mendiang Tarmizi Saat dikenal sebagai tokoh yang berjasa dalam pembangunan Bangka Belitung, terutama saat menjabat sebagai Bupati Bangka.
Setelah disalatkan, jenazah Tarmizi kemudian diberangkatkan menuju lokasi pemakaman di TPU Bukit Betung dengan iringan doa dari keluarga, kerabat, dan masyarakat yang hadir. Kepergian almarhum meninggalkan duka mendalam bagi banyak pihak yang mengenalnya sebagai sosok pemimpin yang amanah dan berjiwa sosial tinggi.(red)