Kajati Teguh Darmawan Lantik Para Pejabat Eselon III di Lingkungan Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung

by -

FKB.COM, PANGKALPINANG – Kepala Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung, Dr M TEGUH DARMAWAN, S.H., M.H. telah melaksanakan Pelantikan dan Pangambilan Sumpah Jabatan kepada para Pejabat Eselon III di lingkungan Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung, Kamis (13/6/2024) sekira pukul 09.00 Wib di Aula Wicaksana Kantor Kejati Babel.

Berdasarkan Surat Keputusan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor: KEP-IV-523/C/05/2024 tanggal 21 Mei 2024 tentang Pemberhentian Dan Pengangkatan Dari Dan Dalam Jabatan Struktural Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan Republik Indonesia, diantaranya :

1. NI MADE HERAWATI, S.H. sebagai Asisten Pembinaan pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung di Pangkal Pinang yang sebelumnya sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Tabanan di Tabanan.
2. Dr SUSENO, S.H., M.H. sebagai Asisten Tindak Pidana Khusus pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung di Pangkal Pinang yang sebelumnya sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Badung di Mengwi.
3. BUDI RAHARJO, S.H., M.H. sebagai Asisten Pengawasan pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung di Pangkal Pinang yang sebelumnya sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Ngawi di Ngawi.
4. Dr SRI HENI ALAM SARI, S.H., M.H. sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Pangkal Pinang di Pangkal Pinang yang sebelumnya sebagai Kepala Bagian Keuangan pada Sekertariat Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung R I di Jakarta.
5. EDY SUBHAN, S.H., M.H. sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Bangka di Sungailiat yang sebelumnya sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Papua Barat di Manokwari.
6. SAHAT ROBERT PARULIAN SIMATUPANG, S.H., M.H. sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung di Pangkal Pinang yang sebelumnya Kepala Seksi Tindak Pidana Umum Pada Kejaksaan Negeri Bogor di Cibinong.
7. ZULHAM PARDAMEAN, S.H. sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung di Pangkal Pinang yang sebelumnya Kepala Seksi Pengamanan Pembangunan Strategis pada Asisten Intelijen Kejaksaan Tinggi Riau di Pekanbaru.
8. YOKI ADRIANUS, S.H., M.H. sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung di Pangkal Pinang yang sebelumnya Kepala Seksi Tindak Pidana Umum pada Kejaksaan Negeri Tasikmalaya di Tasikmalaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *