Di Tengah Gencar-gencarnya Kejagung Sikat Pelaku Korupsi Timah Babel, Bos Timah BJ Justru Masih Unjuk Gigi

by -

FKB.COM, BANGKA BARAT – Kendati saat ini pihak Kejagung sedang gencar gencarnya mengusut Kasus mega korupsi tata kelola timah Babel yang telah merugikan negara sebesar Rp271 triliun. Namun masih ada juga bos timah atau kollektor di Bangka Barat yang justru tak merasa takut atau kuatir terhadap penegakkan hukum yang dilakukan Kejagung.

Seperti halnya, bos timah inisial BJ yang begitu berani nya melakukan aktivitas pemurnian pasir timah atau yang biasa disebut lobi timah secara ilegal.

Hal itu diketahui berdasarkan hasil investigasi mendapati bahwa selain usaha mengolah mineral ikutan, BJ juga diduga mengolah pasir timah di dalam menjalankan usahanya, dengan melakukan pemurnian pasir timah atau biasa di sebut lobi timah.

Hal ini dibenarkan oleh salah satu sumber inisial Y kepada wartawan melalui sambungan telepon. Y mengatakan jika BJ bukan hanya melakukan pemurnian terhadap mineral ikutan atau biasa orang menyebutnya tailing akan tetapi dia (BJ, red) juga melakukan pemurnian pasir timah.

“Bukan cuma tailing yang dilobi dia (BJ, red). Pasir timah murni pun ada”, ungkap narsum Y, Kamis (16/5/24).

Keyakinan Y ini bukan tanpa dasar. Sebab Y mengakui jika dirinya pernah menyaksikan sendiri saat berada di tempat lobi BJ yang terletak Air Nyatoh Kecamatan Simpang Teritip Kabupaten Bangka Barat.
“Salah satu pekerja di meja lobi mengakui sendiri jika yang dilobinya bukan tailing melainkan pasir timah.
Anak buah BJ sendiri yang bilang kalau dirinya sedang melobi timah bukan tailing,” sebut narsum Y

Narsum Y juga menambahkan bahwa dirinya juga pernah menanyakan kepada BJ sendiri di kediamannya jika tumpukan karung tersebut bukan tailing akan tetapi pasir timah.

“BJ juga pernah ngomong sama ku sendiri kalau isi karung di rumahnya meruoakan pasir timah saat ku bertandang ke rumahnya” tandasnya.

Dari penelusuran informasi, bos timah inisial BJ ini merupakan pemain lama yang tak tersentuh oleh aparat penegak hukum setempat lantaran koordinasinya disebut sebut cukup kencang. Tak sedikit kawasan hutan di wilayah Bangka Barat habis digarap ramai yang menghubungkan dengan nama BJ, namun hingga saat ini BJ masih unjuk gigi di bisnis timah ilegal.

Hingga berita diturunkan, BJ selaku bos timah yang disebut sebut sebagai pemilik usaha pemurnian pasir timah di Air Nyatoh Simpang Teritip Bangka Barat masih dalam upaya konfirmasi. Demikian juga dengan Polda dan Kejati Babel, hingga berita ini diterbitkan masih diupayakan konfirmasinya.

Penulis : Romli