HBA Di Tengah Pandemi, Kejari Bangka Barat akan Gelar Lomba Pantun dan Vaksinasi Masyarakat

oleh
Kajari Bangka Barat, Helena SH, MH

Forumkeadilanbabel.com, Muntok -Kajari Bangka Barat, Helena SH, MH berencana akan menggelar lomba pantun di kalangan awak media dalam rangka memperingati hari bhakti adhyaksa ke-61.

Hal ini di sampaikan Kajari Helena saat dihubungi forumkeadilanbabel.com melalui telpon whatsappnya, Jum’at (2/07/21) dan membenarkan hal tersebut.

“Iya pak rencananya kita (Kejaksaan Babar-red) sehubungan dengan program Jaksa Sahabat Media dan Jaksa Peduli Literasi serta Jaksa Peduli Pariwisata dan Kebudayaan, akan mengadakan lomba pantun tentang Kejaksaan dengan tema berkarya untuk bangsa, bisa 4 bait atau 8 bait, durasi video maksimal 2 menit, lomba ini khusus untuk rekan-rekan media yang ada di Bangka barat dalam rangka menyambut hari bhakti adhyaksa ke-61 nanti, batas akhir video tanggal 16 Juli 2021 pukul 00.00. Kami harapkan kreasi terbaik dari rekan rekan media guna memeriahkan HBA,” terang Helena.

BACA JUGA :  Lapas Narkotika Selindung Kembali Disorot Soal Napi Bebas Gunakan Handphone

Dikatakan Helena, mengingat situasi covid19 seperti ini rencana kegiatan tersebut akan dilaksanakan lewat video saja.

“Karena dalam kondisi covid saat ini rencana kegiatan tersebut dilaksanankan secara vidio saja dan ada hadiah menarik disediakan Kejaksaan Negeri Bangka Barat,” tandasnya.

Lanjut Helena, selain itu ada juga kegiatan Jaksa Peduli dan Jaksa Berbagi,

“Selain itu ada kegiatan Jaksa Peduli Olahraga dan kesehatan dimana akan dilaksanakan vaksinasi untuk masyarakat Bangka Barat, kemudian ada juga kegiatan Jaksa Peduli, Jaksa Berbagi, dimana akan dibagikan sembako kepada warga yang membutuhkan serta pembagian alat tulis untuk anak-anak yang membutuhkan dalam rangka Jaksa Peduli Anak. Ada juga program Jaksa Peduli Lingkungan yang mendaur ulang sampah-sampah yang bernilai ekonomis,” imbuhnya.

BACA JUGA :  Kasus Dugaan Mafia Tanah, Kejati Babel akan Periksa Mantan Gubernur Erzaldi

Tentunya kegiatan-kegiatan tersebut diatas membutuhkan dukungan dari seluruh warga masyarakat dan juga rekan-rekan media.

“Sesuai dengan tema HBA ke 61 ‘Berkarya untuk Bangsa’ maka Kejaksaan Negeri Bangka Barat berharap kegiatan-kegiatan tersebut bisa menjadi karya terbaik untuk bangsa,” harap Kajari Helena. (tami)

Editor: .Romli