Tubagus Rahmad Sukendar Ajak Komponen Masyarakat Bersinergi bersama Polri Perangi Penyebaran Covid-19

oleh

Tangsel, FKB – Ketua Umum Badan Peneliti Independen Kekayaan Penyelenggara Negara&Pengawas Anggaran RI (BPI KPNPA RI) menyatakan, saat ini ada dua PR (Pekerjaan Rumah) besar bagi semua pihak, yaitu memerangi penyebaran Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional.

Demikian yang dikatakan Tubagus Rahmad Sukendar dalam pers rilisnya kepada redaksi forumkeadilanbabel.com, Sabtu (19/6/21).

Dikatakannya, saat ini, jumlah kasus corona per Kamis sore, 17 Juni 2021 mencapai 1.950.276 orang. Angka ini didapat karena penambahan kasus corona harian dalam 24 jam tercatat sebanyak 12.624 orang, tertinggi dalam beberapa bulan terakhir.

Untuk pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh bertambah sebanyak 7.350 orang. Maka akumulasi kasus corona atau pasien Covid-19 sembuh mencapai sebanyak 1.771.220 orang.

Adapun pasien Covid-19 atau kasus corona meninggal dunia bertambah hingga 277 orang. Secara keseluruhan kasus kematian akibat Covid-19 di Indonesia menjadi 53.753 orang.

“Saya sangat berharap kepada Jajaran BPI KPNPA RI yang ada di 34 Propinsi dapat bersinergi dengan semua komponen masyarakat dan Polri ditiap wilayah untuk bersama sama memberikan himbauan dan edukasi kepada masyarakat terkait bahaya penyebaran covid 19 dilingkungan masing masing , dengan mengajak untuk memakai masker, menjaga kebersihan , menjaga jarak, mencuci tangan dan hindari kerumunan sehingga dapat membantu Satgas Covid 19 dalam mengurangi penyebaran covid di Indonesia,” harapnya.

BACA JUGA :  Berkat Penanganan Korupsi Tata Kelola Timah, Kejaksaan Agung Raih 74% Kepercayaan Publik

Tubagus Rahmad Sukendar juga menyatakan kebanggaan dan kegembiraannya karena telah terbentuknya Satgas Anti Pungli dan Anti Mafia Tanah BPI KPNPA RI wilayah Sumatra Selatan dan Sumatra Utara dan bergerak cepat menunjukkan kinerja nya menjalin koordinasi Kemitraan dengan Kantor Pertanahan Nasional dan Kepolisian Daerah , dengan hadir nya Satgas Anti Pungli dan Anti Mafia Tanah BPI KPNPA RI bisa membantu Kinerja Kepolisian Daerah dan Badan Pertanahan Nasional Wilayah

“BPI KPNPA RI bersama Jajaran Polri dan Badan Pertanahan Nasional siap men-support dan bersinergi untuk mewujudkan program-program kerja Pemerintah sesuai arahan Presiden Jokowi dalam Pemberantasan Pungli dan Mafia Tanah di Tanah Air tercinta

Dalam kesempatan itu, Ketua Umum BPI KPNPA RI juga menyampaikan terima kasih kepada Kapolri diwakili Kabareskrim di saat Jajaran Pengurus BPI KPNPA RI bertemu Kabareskrim di Bareskrim Polri dalam pertemuan tersebut BPI KPNPA RI mendapat Apresiasi dari Kapolri yang disampaikan melalui Kabareskrim terkait dengan kegiatan dan tupoksi yang dijalankan BPI KPNPA RI sejak tahun 2010 sampai sekarang telah sangat membantu kinerja Polri.

BACA JUGA :  Andar GACD Desak Hasyim Asy'ari Mundur dari Jabatan Ketua KPU RI

Dia menambahkan, koordinasi BPI KPNPA RI dengan Irwasum , Baintelkam dan Baharkam Polri sudah menunjukkan hasil yang sangat menggembirakan dan membanggakan dalam membantu giat Satgas Nusantara di wilayah terkait Cipta Kondisi dan atas telah terbentuknya Satgas Anti Pungli & Anti Mafia Tanah BPI KPNPA RI dapat lebih bersinergi dengan Polri dengan Jajaran lainnya untuk turut membantu program Polri dan mengangkat citra Polri dengan kegiatan-kegiatan kemanusian , pemahaman dan edukasi hukum serta penegakkan hukum khususnya dalam pencegahan tindak pidana korupsi.
“Saya berharap kepada Jajaran BPI KPNPA RI harus bangga dengan adanya Apresiasi dari Kapolri yang disampaikan melalui Kabareskrim terkait keberadaan serta eksistensi BPI KPNPA RI untuk itu saya tegaskan dan meminta kepada jajaran BPI KPNPA RI mulai dari DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten ,Jawa Tengah ,Jawa Timur untuk bisa mengikuti keberhasilan dari BPI KPNPA RI Sumatra Selatan dan Sumatra Utara dalam pembentukkan Satgas Anti Pungli dan Anti Mafia Tanah yang tujuan nya adalah membantu masyarakat dan pemerintah dalam memberangus pungutan liar dan mafia tanah sekaligus BPI KPNPA RI tetap berada digaris terdepan dalam memerangi Penyebaran Covid 19,” pungkasnya.(red)

BACA JUGA :  Andar GACD Desak Hasyim Asy'ari Mundur dari Jabatan Ketua KPU RI

Editor: romli