Breaking News : Kepengurusan HKTI Kabupaten Bangka Di Reshuffle, Afuk Jabat Posisi Ketua

oleh

Sungailiat, FKB — Kepengurusan DPC HKTI Kabupaten Bangka saat ini telah direshuffle dan telah disahkan melalui rapat Pleno DPD HKTI Babel.

Reshuffle kepengurusan tersebut dengan pergantian posisi ketua yang kini dijabat oleh Indra atau akrab di sapa Afuk yang sebelumnya menjabat wakil ketua, dan pergantian beberapa fungsionaris lain seperti sekretaris dan ketua bidang HKTI Bangka dengan berbagai alasan dan pertimbangan

Menjabatnya para pengurus baru tersebut dibacakan melalui acara silaturahmi pengurus HKTi Bangka di Cafe Soul Kitchen, ( 20/4) yang turut dihadiri Jauhari selaku sekretaris umum DPD HKTI Babel, Ketua komite Cepi Nugraha, dan Ketua Koperasi Tamara HKTI Rinto.

Dalam sambutannya, Jauhari membacakan susunan pengurus baru HKTI Bangka yang menjabat karena pengurus sebelumnya yang tidak aktif atau kenaikan jabatan pengurus baru karena pengunduran diri dari pengurus sebelumnya. Selain itu disampaikan Jauhari bahwa Reshffle pengurus untuk memulihkan kinerja HKTI Bangka dalam hal mendampingi petani.

BACA JUGA :  Keluarkan Rekomendasi ke Perusahaan Swasta, Kejati Babel akan Periksa Mantan Gubernur Erzaldi

” Sesuai rapat pleno provinsi memutuskan adanya reshuffle kepengurusan HKTI, dan itu telah disahkan mengingat semakin tingginya peran HKTI di daerah Bangka Belitung diperlukan kinerja yang efektif dan efisien sesuai ADRT” Ujar Jauhari

” Pesan ketua umum dan sekjen DPP bahwa kinerja HKTI harus aktif menjalankan program dan Marwah organisasi” Tambahnya.

Selanjutnya Jauhari meminta kepengurusan baru untuk melakukan inventarisir aset dan perbendaharaan HKTI Bangka untuk memulai kinerja. Selain itu Jauhari turut menyampaikan harapan Bupati Bangka terhadap pengurus HKTI Kabupaten Bangka.

” Saya berpesan untuk pak Indra yang merupakan tokoh pengusaha daerah Babel untuk dapat bersinergi dengan Pemda Bangka dengan selogan Bangka Setara, dan itu permintaan Bupati Bangka, Mulkan. Saya berharap Reshuffle kepengurusan ini dapat lebih baik dengan di pimpin oleh pak indra atau afuk” harap Jauhari.

BACA JUGA :  Lagi, Kasus Dugaan Mafia Tanah, Jaksa Bidik Sekda Belitung

Disampaikan Jauhari Bahwa daftar kepengurusan baru HKTI Bangka yang telah ditetapkan dan diumumkan akan segera di terbitkan SK.

Penulis : Ir