Molen Menargetkan Tahun 2022, Pemkot Bebas Sampah dan Banjir

oleh

Forumkeadilanbabel.com, Pangkalpinang — Dengan diluncurkannya mobil sampah pink dan satgas sampah disetiap kelurahan se kota Pangkalpinang, saat ini sudah mulai memberikan dampak positif bagi masyarakat kota Pangkalpinang yang selama ini sudah resah dengan pembuangan sampah sembarangan dan banjir yang selalu melanda rumah rumah warga.

Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil(Molen) menyebutkan semenjak ada mobil pink sudah banyak sekali menyelesaikan permasalahan yang ada di kota Beribu Senyuman Pangkalpinang. Minggu,(22/12)

“Dengan adanya mobil sampah pink dan satgas sampah sekarang sudah banyak membantu pemerintah kota Pangkalpinang dan masayarakat dalam rangka mengatasi permasalahan sampah dan banjir dikota Beribu Senyuman Pangkalpinang,” tegasnya.

Molen juga menyebutkan jika saat ini petugas Pemkot sedang melakukan upaya mengatasinya masalah sampah hingga membersihkan saluran air yang tersumbat akibat banyaknya sampah didalam saluran air tersebut.

BACA JUGA :  Percepat Target Penurunan Stunting di Babel, Pj Ketua TP PKK Pimpin Rapat Koordinasi dengan Perangkat Daerah

“Upaya kami sekarang sudah mulai memberikan dampak positif bagi masyarakat dan biasanya air tergenang bisa berjam jam kini sudah tidak sampai satu jam air tergenang sudah mulai surut,” jelasnya saat ditemui di kelurahan Rawabangun kecamatan Taman Sari kota Pangkalpinang, Minggu (22/12).

Molen menargetkan di tahun 2022 ini kota Pangkalpinang akan bebas dari sampah dan banjir dengan beberapa program yang sudah disiapkan untuk mengatasi permasalahan tersebut.

“Kami targetkan 2022 kota Beribu Senyuman Pangkalpinang akan bebas dari sampah dan banjir,” pungkasnya. (Yuko)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.