Molen Berharap Adanya Kantor UPT BKN bisa Memberikan Dampak Positif bagi Kota Beribu Senyuman

oleh
Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) dalam acara peresmian kantor UPT BKN di Pangkalpinang, Rabu (14/8)

Forumkeadilanbabel.com, Pangkalpinang – Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen), saat mendampingi Kepala BKN RI dalam peresmian kantor unit penyelenggaraan seleksi calon dan penilaian kompetensi ASN Pangkalpinang, menyatakan, adanya kantor UPT BKN akan memberikan multiplayer effect bagi kota Pangkalpinang. Dengan adanya kantor ini semua pegawai di Bangka maupun Belitung akan mengurus segala keperluan di sini dan menambah nilai bagi ibu kota Bangka Belitung ini.

“Ini merupakan dukungan kami, kerja sama kami meminjam pakai gedung dan kehadiran UPT multiplayer ini efek nya luar biasa untuk kita,” ungkap Molen, Rabu (14/8).

Molen menuturkan, gedung milik pemerintah kota Pangkalpinang ini dipinjam pakai oleh BKN sebagai dukungan Pemkot Pangkalpinang akan tersedia nya pelayanan bagi para ASN di bumi serumpun sebalai. Selain itu daripada dibiarkan terbengkalai ada baiknya, didayagunakan agar memiliki manfaat.

BACA JUGA :  Keluarkan Rekomendasi ke Perusahaan Swasta, Kejati Babel akan Periksa Mantan Gubernur Erzaldi

Molen berharap dengan dukungan ini dapat membantu pelayanan kepada pegawai. Juga memberi dampak positif, kedatangan ASN dari luar Pangkalpinang akan memberikan efek luar biasa bagi kota beribu senyuman, yang nantinya berimbas pada pembangunan hingga kesejahteraan masyarakat.

Smenetara itu, Kepala BKN Republik Indonesia, Bima Haria Wibisana, saat meresmikan kantor unit penyelenggaraan seleksi calon dan penilaian kompetensi ASN Pangkalpinang yang terletak di Kelurahan Air Salemba, Kecamatan Gabek, Pangkalpinang, menjadi kantor UPT ke-18 yang diresmikan oleh Bima Haria.

“Hadirnya UPT ini sebagai penetrasi pelayanan BKN ke daerah, agar mudah mengurusi pelayanan ASN tidak perlu ke regional Palembang lagi. Bisa diselesaikan di sini, itu harapan kita,” kata Bima Haria di sela-sela peresmiannya, Rabu (14/8).

BACA JUGA :  Laksanakan Intruksi Bupati, Dinsos Perlindungan Anak Kabupaten Basel Berikan Bantuan Kepada Warga Desa Air Bara yang terkena Musibah

UPT BKN Pangkalpinang memiliki luas tanah 2291 m2 dengan luas bangunan gedung 647 m2, juga dilengkapi dengan 55 unit komputer untuk assisted tes BKN. Sedangkan terwujudnya kantor UPT ini atas perjanjian kerja sama pinjam pakai antara pemerintah kota Pangkalpinang dengan BKN selama lima tahun.

Peresmian juga dihadiri gubernur Bangka belitung, Erzaldi Rosman. Dia mengapresiasi hadirnya kantor UPT di ibu kota ini. Erzaldi menyebut, kehadiran kantor UPT merupakan terobosan pelayanan bagi ASN sehingga memudahkan pelayanan kepada abdi negara dalam mengurusi segala keperluan nya. (Yuko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.