Turnamen Sepak Bola Bupati Cup, Diwarnai Baleho Caleg dan Mati Lampu

oleh

 

 

Wakil Bupati Bangka, Syahbudin  menerima bola untuk membuka turnamen bupati cup di OROM. (foto:heru sudrajat)

Forumkeadilanbabel.com, Sungailiat – Turnamen sepak bola, bupati cup yang diikuti 207 club dan dibuka Wakil Bupati Bangka, Syahbudin, Jumat (15/02/2019) di Stadion Orom diwarnai munculnya baleho salah satu caleg yang maju berebut kursi  DPR-RI serta mati lampu.

Terpampangnya, baleho salah satu caleg ditengah pinggir stadion, membuat beberapa penonton bertanya-tanya. Dan tentunya hal itu membuat panitia sedikit sibuk untuk menjawab soal baleho caleg tersebut. Namun panitia tetap bertahan akan memasang baleho caleg tersebut, dengan dasar tidak melanggar aturan, “Ya, sudah kita konfermasi ke kepala dinas pariwisata, kepemudaan dan olahraga, pak Asep, bahwa sudah diizinkan panwaslu. Karena tidak melanggar aturan. Dengan dasar tidak ada lambang partai serta nomor urut pencalegan. Jadi tidak ada persoalan,” Jelas Ketua Pelaksana Bupati Cup, Akhmad Suherman.

Dijelaskannya, bahwa kita tadi juga sudah akan menurunkan baleho itu. Tapi setelah kita konfernasi, ternyata diperbolehkan dipasang oleh panwaslu. Tapi, kalau nantinya tetap menuai protes, akan kita turunkan,”Kita tidak mempunyai maksud apapun dalam pemasangan baleho caleg tersebut. Sebab yang bersangkutan Wakil ketua Koni Bangka Belitung,” Jelas Akhmad Suherman.

Disisi lain salah satu penonton tetap menganggap pemasangan baleho caleg tersebut tidak etis. Disamping jadi satu dengan foto bupati dan wakil bupati, juga ukuran foto lebih besar dibanding foto bupati dan wakil bupati.

Sementara dalam pembukaan sempat diwarnai, mati lampu ditengah pembacaan doa. Hal itu membuat pantia penyelenggara sibuk dan akhirnya menarik mobil guna pengganti genset.
Bupati cup yang akan berlangsung selama 4 bulan ini, dikuti clup-clup sepak bola dari beberapa kabupaten, kota yang ada di Babel. Hadiah yang akan diperebutkan sebesar Rp.80 juta. (heru sudrajat)
BACA JUGA :  Polisi Dalami Keterlibatan Abok Bos Kolektor Timah Akim?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.